12 Hotel dengan Tarif Sewa Seharga Mobil

Liputan6.com, New York : Menguras kantong Anda untuk tinggal satu malam saja di kamar hotel, kemungkinan besar tak masuk salah satu priotitas dalam daftar pengeluaran pribadi Anda. Tapi bukan berati Anda tak boleh mengetahui kamar-kamar mewah yang dibandrol dengan harga hingga ratusan juta rupiah ini. Dari kota besar serba modern seperti Las Vegas hingga kota urban kecil seperti Istanbul, menyediakan kamar-kamar hotel super mewah dan mahal. Kemewahan hotel-hotel tersebut bisa mengeringkan dompet Anda hingga berbulan-bulan. Bayangkan saja, dari 12 hotel dengan tarif sewa paling mahal ini, harga paling rendah adalah Rp 17 juta per malam. Kamar-kamar megah di berbagai negara ini memang dirancang untuk membuat Anda tergiur, dan harganya bisa membuat Anda mual. Berikut adalah 12 kamar hotel termahal di dunia seperti dilansir dari Business Insider, Senin (3/6/2013): 1. The Royal Suite di The New York Palace Harga : US$ 17.000 (Rp. 166,7 juta) per malam Lokasi : New York, Amerika Serika...